Ylo Festival 2024: Harga Tiket, Jadwal, dan Line Up Lengkap!

Pada tahun 2024 ini, Ylo Festival telah memastikan diri untuk kembali hadir di Pekanbaru dengan line up yang lebih spektakuler. Rencananya, mereka akan menghadirkan nama-nama besar seperti Dewa 19 feat Virzha serta beberapa musisi Internasional. Buat kamu yang tertarik untuk datang, yuk simak detail acaranya berikut ini!

Baca juga: 7 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Pekanbaru yang Paling Populer

Ylo Festival 2024

Ylo Festival merupakan acara musik persembahan Kompen Entertainment yang akan menghadirkan musisi-musisi lokal dan internasional ke Pekanbaru. Pada edisi sebelumnya, mereka berhasil menghadirkan nama-nama besar seperti Rossa, Kunto Aji, dan Fiersa Besari.

Tak kalah heboh, pada tahun 2024 ini, Kompen Entertainment akan menghadirkan line up spektakuler seperti Dewa 19 feat Virzha, Maliq & D’essentials, Hindia, Sal Priadi, Kerispatih ft. Sammy Simorangkir, Juicy Luicy, Feel Koplo, Lomba Sihir, .feast, dan musisi internasional Secondhand Serenade serta The Red Jumpsuit Apparatus, dengan line up fase dua yang segera diumumkan di Instagram resmi @ylofestival.

Rencananya, festival musik ini akan terselenggara di Pekanbaru pada 7 – 8 September 2024 mendatang. Oleh karena itu, untuk kamu yang berada di Pekanbaru dan sekitarnya, yuk siapkan diri dan pesan tiket Ylo Festival di Dewatiket melalui tombol berikut ini sekarang juga!

Beli Tiket Ylo Festival 2024!

Harga Tiket

Meski menawarkan penampilan spesial dari musisi-musisi lokal dan internasional, harga tiket Ylo Festival 2024 sangat murah mulai dari Rp450.000 saja. Harga tersebut berlaku untuk tiket kategori Diamond B Day 1 & Day 2 pada periode penjualan early bird.

Selain itu, tersedia juga tiket Diamond 2 Day Pass seharga Rp800.000 dan tiket VIP seharga Rp700.000 per hari atau Rp1.200.000 untuk 2 day pass. Dengan line up memukau dan harga tiket yang sangat terjangkau, tidak ada alasan lagi untuk melewatkan festival musik ini!

Baca juga:  8 Jadwal Konser Bernadya 2025: Bulan Januari Seru Banget!

Sudah Siap Datang ke Ylo Festival 2024?

Nah, itu dia informasi lengkap terkait Ylo Fest di Pekanbaru pada bulan September mendatang. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, siapkan diri dan beli tiketnya dengan harga terbaik di dewatiket.id sekarang juga!

Must Read

Related Articles