Tangerang punya banyak pilihan seru buat memanjakan para pelancong maupun warga lokal. Dari wisata sejarah, keindahan alam, sampai tempat nongkrong kekinian, semuanya ada di sini. Biar nggak penasaran, yuk intip rekomendasi tempat wisata di Tangerang yang Instagramable berikut ini!
Baca juga: Persembahan Cinta Fezt Untukmu Tangerang Vol 2: Ada Denny Caknan, Harga Tiketnya Murah!
Tempat Wisata di Tangerang yang Instagramable
Dari banyaknya pilihan tempat wisata di Tangerang yang Instagramable, ada beberapa destinasi yang sayang banget buat kamu lewatkan. Mulai dari museum dengan berbagai koleksi sejarah kolonial belanda sampai pusat perbelanjaan di BSC City, berikut ini adalah daftar rekomendasinya:
Baca juga: 20 Cafe di Tangerang yang Bagus: Murah dan Lagi Hits!
1. Museum Benteng Heritage

Museum Benteng Heritage di Tangerang menyimpan berbagai koleksi yang menceritakan sejarah kolonial Belanda di daerah tersebut. Berlokasi di kawasan Pasar Lama, museum ini menampilkan artefak, foto, dan replika ruangan yang menggambarkan kehidupan masa lalu.
Pengunjung bisa mengikuti tur bersama pemandu untuk mendapatkan cerita menarik di balik setiap koleksi. Tempat ini cocok buat kamu yang ingin eksplorasi sejarah sambil berburu foto Instagramable.
2. Aloha Pasir Putih PIK 2

Aloha Pasir Putih PIK 2 adalah tempat wisata kuliner dan rekreasi dengan konsep pantai tropis. Tempat wisata di Tangerang ini menawarkan pasir putih yang luas dan berbagai pilihan kuliner.
Di sini, kamu bisa bersantai di pasir, bermain di playground, atau berfoto di spot instagramable. Aloha Pasir Putih PIK 2 buka setiap hari dari pukul 10.00-22.00 WIB. Tiket masuknya gratis, tapi kamu perlu menyiapkan uang untuk membayar parkir jika membawa kendaraan pribadi.
3. Cengkareng Golf Club

Cengkareng Golf Club di Tangerang cocok buat kamu yang cari pengalaman main golf seru dengan pemandangan asri. Lapangan ini punya pilihan 18 hole dan 9 hole, lengkap dengan fasilitas latihan seperti driving range dan putting green.
Selain main golf, kamu juga bisa belanja perlengkapan di pro shop atau santai di restoran dan lounge yang cozy. Tempat wisata di Tangerang ini pas banget buat refreshing sekaligus berburu foto keren di area lapangan hijau yang luas.
Baca juga: 10 Mall di Tangerang yang Bagus Untuk Liburan dan Belanja!
4. Tropikana Water Park Cimone

Tropikana Water Park Cimone adalah destinasi wisata keluarga yang populer di Tangerang. Dikenal sebagai wahana air paling estetik, tempat ini menawarkan berbagai atraksi menarik. Kamu bisa menikmati seluncuran yang menegangkan, kolam anak berkonsep bajak laut, hingga semi olympic pool bagi yang mahir berenang.
Selain itu, ada juga river pool untuk bersantai. Bagi yang membawa anak kecil, tersedia baby pool yang aman. Jadi, kalau kamu ingin bermain air di kawasan Tangerang, Tropikana Water Park Cimone bisa menjadi pilihan yang tepat!
5. Taman Cicido

Taman Cicido di Cisoka adalah tempat wisata di Tangerang yang Instagramable buat kamu kunjungi bersama keluarga. Tempat ini menawarkan berbagai aktivitas outbound, kolam renang mini dengan seluncuran, hingga spot foto Instagramable.
Tiket masuknya mulai dari Rp30.000 di hari biasa dan Rp35.000 di akhir pekan atau libur nasional, sudah termasuk akses ke taman bunga dan kolam renang. Buka setiap hari dari pukul 09.00 hingga 16.00 WIB dan paling asyik buat kamu datangi pada pagi hari biar puas main seharian!
6. Taman Bambu

Taman Bambu adalah destinasi wisata populer di Tangerang yang cock untuk liburan keluarga. Terletak di Jl. Perintis Kemerdekaan, Kelurahan Babakan, taman ini mengusung konsep eduwisata yang cocok untuk anak-anak. Di sini, kamu bisa melihat berbagai jenis bambu yang sangat menarik.
Untuk masuk ke dalam kawasan Taman Bambu, kamu tidak akan dipungut biaya tiket masuk dan mereka buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.
7. Sakura Park AEON Mall

Kalau cari tempat wisata di Tangerang yang Instagramable, Taman Sakura di Aeon Mall BSD wajib masuk daftar kunjunganmu. Taman ini dihiasi ribuan lampu berbentuk bunga sakura yang menciptakan suasana ala Jepang, terutama saat malam hari.
Cahaya lampu yang berwarna-warni bikin setiap sudut taman terlihat romantis dan pas banget buat foto estetik. Lokasinya ada di depan area parkir Aeon Mall dan gratis, jadi kamu bisa sekalian belanja sambil menikmati suasana taman yang memukau.