Home Blog Page 20

10 Kolam Renang Kuningan Terbaik 2025: Harga Tiketnya Murah!

Kolam Renang Kuningan
Rekomendasi kolam renang Kuningan terbaik 2025 yang bisa kamu kunjungi. Cover: Pemandian Cibulan

Sebagai salah satu kota tujuan wisata paling populer di Jawa Barat, Kuningan punya banyak tempat rekreasi yang sayang untuk dilewatkan. Mulai dari tempat camping, cafe, sampai kolam renang yang menyegarkan tersedia di sini. Nah, buat kamu yang sudah lama ngidam bermain air, berikut ini adalah beberapa rekomendasi kolam renang Kuningan yang bisa kamu kunjungi:

Baca juga: Konser Persembahan Cinta Cirebon 2025: Lebih Murah dan Meriah!

Rekomendasi Kolam Renang Kuningan Terbaik

Terdapat banyak sekali pilihan kolam renang Kuningan yang bisa kamu temui. Mulai dari pemandian air hangat, kolam renang dengan ikan dewa, hingga waterpark modern tersedia lengkap di kota ini. Nah, supaya kamu enggak bingung harus berenang di mana, berikut ini adalah beberapa rekomendasi terbaiknya:

Baca juga: 15 Tempat Wisata Cirebon Paling Hits yang Wajib Dikunjungi!

1. Pemandian Cibulan

Kolam renang Kuningan, Pemandian Cibulan
Foto: Maps/Sulis Riyanto

Objek wisata Cibulan adalah pemandian yang terletak di Desa Manis Kidul, Kecamatan Jalaksana, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Tempat ini terkenal karena kolam renangnya memiliki ikan dewa atau ikan keramat yang bisa dilihat ketika kamu berenang.

Air kolam renang Kuningan ini berasal dari mata air di Gunung Ciremai sehingga kamu dijamin akan merasa segar selama bermain air di sini. Selain itu, Cibulan juga menyediakan kolam renang dengan wahana seperti seluncuran dan ember tumpah yang cocok untuk tempat bermain anak-anak.

Tidak lupa, kamu juga bisa menemukan banyak spot Instagramable dan toko oleh-oleh khas Kuningan di tempat ini. Untuk mengunjunginya, kamu bisa langsung menuju lokasi Pemandian Cibulan di Maniskidul, Kec. Jalaksana, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat dan menyiapkan tiket masuk sebesar Rp22.000 untuk dewasa dan Rp20.000 untuk anak-anak.

2. Sangkan Aqua Park

Sangkan Aqua Park
Foto: Maps/Fauzi Agung D

Sangkan Aqua Park adalah waterpark yang menawarkan berbagai wahana seru. Mulai dari kolam ombak untuk bermain air seperti di pantai, wahana raft slide, hingga octopus slide tersedia lengkap di tempat ini.

Fasilitas yang modern, area taman yang luas, hingga penginapan nyaman untuk keluarga juga bisa kamu temukan di kolam renang Kuningan ini. Kalau kamu tertarik untuk berkunjung, Sangkan Aqua Park terletak di Jl. Raya Bandorasa No.KM. 12, Bandorasa Wetan, Kec. Cilimus, Kabupaten Kuningan, dengan harga tiket masuk sebesar Rp65.000 saja!

3. Kolam Renang Linggarjati

Kolam renang Kuningan, Kolam Renang Linggarjati
Foto: Maps/diky nugraha

Kolam renang Linggarjati terletak di dekat gedung bersejarah Linggarjati, Kuningan, yang menjadi tempat diadakannya perjanjian antara Indonesia dan Belanda. Selain kolam renang, area objek wisata ini juga menyediakan fasilitas seperti tempat makan, aula pertemuan, penginapan, arena bermain anak, pemancingan, outbound, dan bukit untuk bersantai.

Kolam renang Kuningan ini menggabungkan keseruan bermain air dengan berbagai fasilitas lainnya, menciptakan pengalaman wisata yang seru dan beragam. Tertarik untuk berkunjung? Kolam renang Linggarjati terletak di Linggarjati, Kec. Cilimus, Kabupaten Kuningan dengan harga tiket Rp5.000 per orang. Jadi, yuk siapkan diri dari sekarang!

4. Kolam Renang Tirta Agung Mas

Kolam Renang Tirta Agung Mas
Foto: Maps/Azam Mudrik

Tidak kalah menarik dari tempat-tempat sebelumnya, Kolam Renang Tirta Agung Mas juga punya banyak fasilitas rekreasi yang menyenangkan. Tempat ini menawarkan kolam renang dengan wahana waterboom dan ember tumpah. Selain itu, tersedia juga fasilitas fitness center, outbound, sepeda air, ATV, motocross, pemancingan, mini zoo, dan masih banyak lagi.

Kalau kamu tertarik untuk berkunjung, kolam renang Tirta Agung Mas terletak di Jl. Raya Luragung – Kuningan No.05, Sindangsuka, Kec. Luragung, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Jangan lupa juga untuk siapkan tiket masuknya sebesar Rp25.000, ya!

5. Kolam Renang Sanggariang

Kolam renang Kuningan, Kolam Renang Sanggariang
Foto: Maps/Dedi Mapikor

Kolam renang Sanggariang adalah tempat rekreasi yang terletak di pusat kota dan mudah diakses oleh wisatawan. Selain itu, kolam renang Kuningan ini juga menawarkan harga tiket masuk yang terjangkau sebesar Rp7.000 untuk dewasa dan Rp6.000 untuk anak-anak.

Kolam renang Sanggariang memiliki 3 kolam renang dengan berbagai ukuran kedalaman, cocok untuk semua anggota keluarga. Selain kolam renang, fasilitas lain seperti tempat olahraga, gedung yang dapat disewa untuk acara pernikahan, gazebo, penginapan, dan mushola juga tersedia di tempat ini.

Untuk mengunjunginya, langsung saja ke lokasi Kolam renang Sanggariang di Raya Siliwangi No. 75 Purwawinangun, Kab. Kuningan, Jawa Barat.

Selain itu, cek juga jadwal konser terbaru di Kuningan, Cirebon, Indramayu dan sekitarnya melalui tombol berikut ini sekarang juga!

Cek Jadwal Konser Terbaruu

6. Bumi Pelangi

16 Tempat Wisata Kuningan Terbaru 2025, Lagi Hits Banget!

Tempat Wisata Kuningan
Rekomendasi tempat wisata Kuningan terbaru 2025 yang lagi hits. Cover: Terasering Panyaweuyan

Pada tahun 2025 ini, terdapat beberapa tempat wisata Kuningan terbaru yang lagi hits banget. Mulai dari tempat-tempat bersejarah, wisata alam, hingga tempat liburan keluarga bisa dengan mudah kamu temukan. Jika kamu ingin berkunjung ke Kuningan, jangan lewatkan daftar rekomendasi tempat berikut ini!

Baca juga: 10 Kolam Renang Kuningan Terbaik 2025: Harga Tiketnya Murah!

Tempat Wisata Kuningan Terbaru 2025

Sebagai kota yang terkenal dengan kekayaan alamnya, Kuningan menawarkan banyak destinasi wisata yang cocok untuk healing. Dari banyaknya pilihan tempat yang bisa kamu kunjungi, terdapat beberapa objek wisata yang sayang untuk dilewatkan. Berikut ini adalah daftar lengkapnya:

Baca juga: 32 Jadwal Konser 2025 di Indonesia: Update Tiap Bulan!

1. Obyek Wisata Cibulan

Tempat wisata Kuningan, Obyek Wisata Cibulan
Foto: Maps/Nomi DY

Rekomendasi tempat wisata di Kuningan pertama yang lagi hits banget adalah Obyek Wisata Cibulan. Tempat ini merupakan salah satu destinasi terpopuler untuk liburan bersama keluarga.

Di sini, kamu bisa melakukan berbagai aktivitas mulai dari berenang bersama ikan dewa, mandi air panas alami, hingga berkemah di hutan pinus yang rindang. Jika kamu tertarik untuk berkunjung, jangan lupa untuk siapkan HTM sebesar Rp10.000 – Rp15.000, ya!

2. Woodland Kuningan

Tempat wisata Kuningan, Woodland Kuningan
Foto: Maps/Arief Dedle

Woodland Kuningan adalah tempat wisata di Kuningan yang menawarkan berbagai aktivitas seru dan memacu adrenalin. Salah satu wahana menarik di sana adalah Wahana Serodotan Pelangi, sebuah seluncuran dengan ketinggian 10 meter dan panjang sekitar 70 meter. Selain itu, kamu juga bisa bermain air, flying fox, sepeda gantung, dan masih banyak lagi.

Semua wahana tersebut bisa kamu nikmati dalam satu area yang luas dan sejuk. Untuk bisa berkunjung ke Woodland Kuningan, kamu bisa datang ke lokasinya di Jl. Ragasakti No.130, Setianegara, Kec. Cilimus, Kabupaten Kuningan. Jangan lupa juga untuk siapkan biaya tiket masuk sebesar Rp20.000 untuk dewasa dan Rp15.000 untuk anak-anak.

3. Gedung Perundingan Linggarjati

Tempat wisata Kuningan, Gedung Perundingan Linggarjati
Foto: Maps/Eeng Hernawan

Gedung Perundingan Linggarjati adalah destinasi wajib bagi para pecinta sejarah dan budaya. Tempat ini menjadi saksi bisu perundingan penting antara Indonesia dan Belanda pada tahun 1946.

Di sini, kamu bisa melihat berbagai koleksi bersejarah seperti foto-foto, dokumen, dan benda-benda yang digunakan selama perundingan. Tersedia juga pemandu wisata yang siap untuk menjelaskan sejarah Gedung Perundingan Linggarjati dan detail perundingan yang berlangsung di sana.

Jika kamu tertarik untuk berkunjung, tempat wisata ini bisa kamu temukan di Desa Linggajati, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan dengan HTM mulai dari Rp1.000 saja!

4. Waduk Darma

Waduk Darma
Foto: Maps/Gallyn Ditya Manggala

Waduk Darma adalah danau besar yang terletak di Kuningan dengan luas sekitar 425 hektare. Danau ini dikelilingi oleh bukit dan lembah, menciptakan pemandangan alam yang indah, dan udara di sini terasa sangat sejuk.

Selain menawarkan keindahan alam, Waduk Darma juga menyediakan fasilitas seperti perahu wisata, penginapan, area berkemah, wahana permainan anak-anak, tempat makan, dan masih banyak lagi. Kalau kamu mencari destinasi wisata dengan fasilitas lengkap, Waduk Darma tidak boleh dilewatkan!

Untuk mengunjungi tempat ini, kamu hanya perlu datang ke lokasi Waduk Darma di Jl. Lkr. Waduk Darma, Jagara, Kec. Darma, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Jangan lupa juga untuk siapkan tiket masuk seharga Rp35.000 per orang, ya!

5. Mata Air Lembah Cibacang

Tempat wisata Kuningan, Mata Air Lembah Cibacang
Foto: Maps/Hawannudin _99

Mata Air Lembah Cibacang menawarkan kesegaran air pegunungan yang jernih dengan pemandangan alam yang memukau. Berbeda dengan kolam renang yang menggunakan kaporit, air di sini langsung berasal dari mata air pegunungan yang alami dan menyehatkan.

Selain kolam utama, tempat wisata Kuningan yang lagi hits ini juga menyediakan air terjun mini yang menambah kesejukan di dalamnya.

Keunikan lainnya dari Mata Air Lembah Cibacang adalah terapi ikan.  Terapi ini melibatkan merendam kaki di kolam yang berisi ikan kecil, biasanya jenis Garra Rufa atau ikan Nibbler, yang akan memakan sel kulit mati di kaki Anda. Terapi ikan dipercaya dapat melancarkan peredaran darah, mengurangi stres, dan melembutkan kulit kaki.

Jika tertarik untuk berkunjung, kamu bisa menemukan Mata Air Lembah Cibacang di Desa Cibingbin, Kecamatan Luragung, Kabupaten Kuningan dengan HTM mulai dari Rp5.000 saja.

Selain itu, cek juga jadwal konser terbaru di Kuningan, Cirebon, Indramayu dan sekitarnya melalui tombol berikut ini sekarang juga!

Cek Jadwal Konser Terbaruu

6. Kebun Raya Kuningan

Social Chic 2025 Hadir di 3 Kota, Segini Harga Tiketnya!

Social Chic 2025

Pada tahun 2025 ini, Social Chic telah memastikan diri untuk kembali hadir sekaligus mengembangkan sayapnya ke tiga kota. Jika sebelumnya festival fashion & beauty ini hanya tersedia di Jakarta, tahun ini kamu bisa menemukannya di Bandung dan Yogyakarta juga. Nah, supaya nggak ketinggalan keseruannya, simak info terkait Social Chic 2025 di bawah ini!

Baca juga: 32 Jadwal Konser 2025 di Indonesia: Update Setiap Bulan!

Social Chic 2025

Social Chic adalah festival pakaian dan kecantikan tahunan yang menggabungkan hiburan spektakuler, makanan, dan seni dengan penawaran spesial dari merek-merek paling viral dalam satu tempat. Selain itu, ada juga edukasi seputar fashion and beauty dari berbagai guest star terbaik di kelasnya.

Pada edisi kali ini, Social Chic 2025 akan hadir di Bandung Convention Center pada 27 – 29 Juni 2025, Madya Stadium GBK pada 1 – 3 Agustus 2025, dan Jogja Expo Center pada 11 – 12 Oktober 2025. Rencananya, mereka akan menghadirkan deretan brand yang tidak kalah menarik dari edisi sebelumnya.

Selain itu, promotor juga telah mengumumkan bahwa Juicy Luicy akan tampil dalam rangkaian Social Chic tahun ini dan akan ada sederet kejutan lain yang akan segera diumumkan. Nah, sebelum kehabisan, buat kamu yang berada di Bandung, Jakarta, Jogja, dan sekitarnya, yuk beli tiket Social Chic melalui tombol berikut ini sekarang juga!

Beli Tiket Social Chic

Harga Tiket Social Chic

Meski menawarkan pertunjukan musik spektakuler serta akses ke berbagai penawaran spesial, harga tiket Social Chic 2025 dibanderol mulai dari Rp90.000 saja. Harga tersebut berlaku untuk tiket presale 2 day pass di Yogyakarta.

Selain itu, tersedia juga tiket presale 3 day pass untuk Social Chic Bandung dan Jakarta dengan harga yang sama, sebesar Rp120.000 per tiket. Murah banget, kan?

Tiket tersebut akan memberikan kamu akses ke area konser dan pameran sekaligus. Jadi, nggak ada alasan lagi untuk melewatkan Social Chic pada tahun ini!

Sudah Siap Untuk Datang ke Social Chic 2025?

Nah, itu dia informasi lengkap terkait Social Chic yang akan terselenggara di Bandung, Jakarta, dan Yogyakarta. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, siapkan diri dari jauh-jauh hari dan beli tiketnya dengan aman, mudah, dan cepat di dewatiket.id sekarang juga!

Madame Tussauds Perkenalkan Patung Lilin Lady Gaga, Siap Sambut GRAMMY Awards 2025!

Patung Lilin Lady Gaga
Bentuk patung Lilin Lady Gaga di Madame Tussauds London. Foto: madametussauds.com

Patung lilin Lady Gaga di Madame Tussauds London sekali lagi mengukuhkan status Gaga sebagai seorang ikon. Kali ini, museum lilin legendaris itu menghadirkan Gaga dalam tampilan mewah nan elegan, terinspirasi dari penampilannya di GRAMMY Awards 2022.

Patung Lilin Gaga
Pose patung lilin Lady Gaga di Madame Tussauds London. Foto: madametussauds.com

Bukan sekadar patung lilin biasa, figur ini tampil dalam gaun ikonik Armani Privé yang dikenakan Gaga saat menghadiri GRAMMY. Berbagai detail juga ikut ditampilkan termasuk perhiasan mewah, sepatu hak, hingga tato khas yang dilukis dengan tangan. Semua ini dilakukan demi menangkap esensi sang superstar yang terkenal dengan transformasi gaya yang selalu mencuri perhatian.

Detail Patung Lilin Lady Gaga
Detail patung lilin Lady Gaga di Madame Tussauds London. Foto: madametussauds.com

Kehadiran patung ini juga bertepatan dengan pencapaian terbaru Lady Gaga di dunia musik. Lagunya bersama Bruno Mars, “Die with a Smile”, masuk dalam dua nominasi di GRAMMY Awards 2025 yang akan digelar 2 Februari mendatang. Tak hanya itu, ia juga baru saja mengumumkan album studio kedelapannya, Mayhem, yang semakin menegaskan dominasinya di industri hiburan.

Sebagai salah satu artis paling berpengaruh di dunia, Lady Gaga tak hanya dikenal di panggung musik tetapi juga di layar lebar. Setelah memukau lewat A Star Is Born, ia juga baru-baru ini sukses tampil sebagai Harley Quinn di Joker: Folie à Deux, yang tayang pada Oktober 2024 lalu.

Ini bukan patung lilin Lady Gaga pertama yang tampil di museum Madame Tussauds. Sebelumnya, ia sudah memiliki figur yang dirilis pada 2010, saat kariernya tengah meroket. Kini, 15 tahun kemudian, Madame Tussauds kembali menghadirkan Gaga dalam versi yang lebih glamor, detail, dan tentu saja lebih memukau.

Steve Blackburn, General Manager Madame Tussauds London, mengungkapkan bahwa kehadiran Gaga kali ini dibuat spesial untuk mencerminkan statusnya sebagai ikon global.

“Lady Gaga selalu berhasil merevolusi musik, fashion, dan film. Figur ini bukan hanya sekadar patung lilin, tapi juga perayaan atas perjalanan kariernya yang luar biasa.”, ujarnya.

Mulai 3 Februari 2025, penggemar bisa melihat langsung patung lilin terbaru Lady Gaga di zona Awards Party Madame Tussauds London. Patung lilin Gaga akan berdampingan dengan bintang-bintang besar seperti Timothée Chalamet, Harry Styles, Zendaya, Dwayne Johnson, dan masih banyak lagi.

Buat kamu fans Gaga, ini saatnya berpose layaknya paparazzi di red carpet dan merasakan sensasi dunia glamor sang Mother Monster!

Jadi Lagu Pembuka Pokémon Horizon! Ini Makna Lagu “Makna Dunia” dari Isyana Sarasvati

Lagu Makna Dunia
Lagu "Makna Dunia" dari Isyana Sarasvati terpilih menjadi lagu pembuka serial Pokemon Horizon musim kedua. Foto: Instagram/isyanasarasvati

Kabar membanggakan datang dari Isyana Sarasvati! Lagu ciptaannya, “Makna Dunia,” resmi terpilih sebagai lagu pembuka untuk serial Pokémon Horizon musim kedua.

Serial dan lagu ini dijadwalkan rilis pada pertengahan 2025. Isyana pun mengaku masih tak percaya bahwa karyanya bisa menjadi bagian dari franchise ikonik tersebut.

“Proses pembuatannya dibanjiri rasa haru dan ketidakpercayaan. Aku benar-benar tumbuh dengan Pokémon, jadi ini seperti mimpi yang jadi kenyataan,” ungkapnya.

Ia juga merasa terhormat bisa terlibat dalam proyek ini dan menggarapnya dengan penuh cinta serta semangat. Lalu, apa makna di balik lagu “Makna Dunia”? Yuk, simak penjelasannya berikut ini!

Baca juga: 10 Lagu Isyana Sarasvati Paling Hits: Sudah Diputar 40 Juta Kali!

Makna Lagu Makna Dunia

Kendati lagunya belum dirilis, dalam konferensi pers bersama The Pokémon Company, Isyana Sarasvati menyampaikan bahwa makna lagu “Makna Dunia” adalah tentang semangat petualangan dan perjuangan tanpa henti yang melekat pada karakter Pokémon.

Lewat “Makna Dunia”, Isyana mengajak pendengar untuk menghargai setiap momen dan tetap mengejar mimpi, meski menghadapi rintangan.

Lagu ini juga membawa pesan positif agar penggemar Pokémon terus berjuang dan percaya bahwa setiap perjalanan akan membawa mereka ke titik terang.

Baca juga: Deretan Film Isyana Sarasvati Terbaru: Lengkap dengan Sinopsisnya!

Tentang Pokémon Horizons

Musim kedua Pokémon Horizons akan tayang pada April 2025 dengan judul The Search for Laqua. Menurut IMDb, musim ini dijadwalkan tayang perdana di Netflix. Pengumuman ini disambut antusias oleh penggemar, terutama setelah serial ini memperkenalkan karakter dan petualangan baru usai pensiunnya Ash Ketchum dan Pikachu pada 2023.

Sinopsis Pokémon Horizons: Season 2 – The Search for Laqua

Liko dan Roy melanjutkan petualangan mereka untuk menemukan sisa Enam Pahlawan Pokémon dan tanah legendaris Laqua. Dalam perjalanan di wilayah Paldea, mereka harus menguasai teknik Terastallization dan menghadapi Pemimpin Gym yang tangguh.

Bersama Rising Volt Tacklers, mereka juga mengejar Rayquaza hitam dan bersaing dengan para Penjelajah untuk mengungkap misteri Terapagos, yang dapat mengarahkan mereka ke Laqua.

Sudah Siap Dengerin Lagu “Makna Dunia” dari Isyana?

Nah, itu dia penjelasan lengkap soal makna lagu “Makna Dunia” dari Isyana Sarasvati yang bakal menjadi opening resmi serial Pokémon Horizons musim ke-2. Siapa yang udah ga sabar buat dengerin lagunya, nih?

Selain itu, jangan lupa juga untuk cek jadwal konser terbaru dan beli tiketnya dengan aman, mudah, dan cepat di dewatiket.id sekarang juga!

30 Penyanyi Pendatang Baru Indonesia 2025: Muda dan Hits! [Update]

Penyanyi Pendatang Baru Indonesia 2025
Daftar penyanyi pendatang baru Indonesia 2025 yang lagi naik daun. Cover: Tenxi, Naykilla, Jemsii

Pada tahun 2025 ini, industri musik Indonesia berhasil kehadiran banyak talenta baru yang menggetarkan dunia hiburan. Lewat berbagai karya yang menakjubkan, para penyanyi pendatang baru Indonesia berhasil memberikan corak baru di belantika musik tanah air. Penasaran siapa saja penyanyi pendatang baru 2025 dan apa saja karya yang telah mereka ciptakan? Yuk, simak daftar lengkapnya berikut ini!

Baca juga: 12 Band Rock Indonesia Terbaik: Ada God Bless Sampai The Jansen!

Penyanyi Pendatang Baru 2025

Setiap tahun, belantika musik Indonesia tidak pernah kekurangan talenta berbakat untuk mewarnai industri kreatif ini. Dengan ciri khasnya masing-masing, setiap sudut negeri memiliki potensi yang besar untuk melahirkan banyak musisi terkenal di panggung hiburan tanah air.

Namun, dengan persaingan ketat untuk jadi yang terbaik, hanya beberapa penyanyi pendatang baru yang berhasil naik daun di tahun 2025, berikut ini adalah daftarnya!

Baca juga: 12 Penyanyi Jazz Indonesia Terpopuler: Kamu Harus Tahu!

1. Bernadya

Penyanyi pendatang baru, Bernadya
Foto: Instagram/bernadyaribka

Penyanyi muda Indonesia, Bernadya, belum berumur 20 tahun ketika ia merilis single hits pertamanya, “Apa Mungkin”. Lagu tersebut berhasil meraih popularitas yang sangat tinggi dengan lebih dari 220 juta kali pemutaran di Spotify.

Tak berhenti sampai di situ, Bernadya juga kembali mencapai puncak popularitas yang baru lewat rilisannya dalam album Sialnya, Hidup Harus Tetap Berjalan pada Juni 2024 lalu. Berbagai single hit seperti “Kata Mereka Ini Berlebihan”, “Untungnya, Hidup Harus Tetap Berjalan”, “Kini Mereka Tahu”, hingga “Lama-Lama” dalam album ini berhasil meledak di pasaran dan mendapatkan lebih dari 100 juta kali pemutaran di Spotify.

Sebelum sukses sebagai penyanyi solo, Bernadya memulai kariernya dengan membuat grup musik duo Celine & Nadya pada tahun 2018. Namun, pada tahun 2022 ia memutuskan untuk bergabung dengan Juni Records yang kini berhasil melejitkan namanya ke belantika musik Indonesia.

2. Salma Salsabil

Salma Salsabil
Foto: Instagram/salmasalsabil12

Di urutan selanjutnya, penyanyi pendatang baru 2025 yang sedang naik daun adalah pemenang Indonesian Idol musim kedua belas, Salma Salsabil. Namanya berhasil melambung di belantika musik Indonesia setelah ia merilis single debut “Menghargai Kata Rindu” dan “Bunga Hati” pada tahun 2023. Selain itu, 23 Januari 2025 lalu, Salma juga baru saja merilis album Berharap Pada Timur dengan delapan lagu di dalamnya.

Berbagai karya yang telah Salma rilis telah berhasil membuat ia memiliki lebih dari 3 juta pendengar bulanan di Spotify. Pribadi yang ceria, lucu, dan vokal merdu Salma juga berhasil menjadi warna baru bagi belantika musik tanah air di tahun 2025 ini. Kalau kamu belum pernah denger lagunya, cepetan cek Spotify Salma sekarang juga!

3. Tenxi, Naykilla, Jemsii

Tenxi, Jemsii, Naykilla
Tenxi, Naykilla, Jemsii. Foto: Instagram/tenxi___ and naykillaaa

Hadir sebagai penyanyi pendatang baru, Tenxi, Jemsii, dan Naykilla berhasil mengguncang belantika musik tanah air lewat lagu “Garam & Madu (Sakit Dadaku)”. Kolaborasi mereka bertiga berhasil membawa lagu yang dirilis pada 3 Januari 2025 tersebut meledak di pasaran dengan lebih dari 33 juta kali pemutaran di Spotify.

Dalam penggarapannya, Naykilla menjadi vokal utama, sementara Tenxi menulis lirik, dan Jemsii menggarap aransemen musiknya. Buat kamu yang belum dengerin lagu mereka, cobain deh!

4. Nabila Taqiyyah

Penyanyi pendatang baru indonesia 2025
Foto: Instagram/nabilataqiyyah

Tidak kalah dari penyanyi sebelumnya, Nabila Taqiyyah juga berhasil menjadi warna baru yang menghiasi belantika musik Indonesia pada tahun 2025 ini. Namanya berhasil Saamelambung setelah ia meraih posisi runner up di Indonesian Idol musim kedua belas.

Saat ini, Nabila juga telah memiliki sejumlah lagu hits seperti “Terpatah Terluka”, “Hanya Lolongan”, dan “Belum Mulai”. Single Nabila yang berjudul “Ku Ingin Pisah” bahkan telah berhasil mendapatkan lebih dari 120 juta kali pemutaran di Spotify. Keren banget, kan?

5. Rizwan Fadilah

Rizwan Fadilah
Rizwan Fadilah. Foto: Instagram/rizwanfadilah.a.s

Lebih dulu dikenal sebagai putra komedian legend Sule, kini nama Rizwan Fadilah telah dikenal luas sebagai salah satu penyanyi muda berbakat Indonesia. Namanya berhasil melambung lewat rilisan perdana “Tak Lagi Sama” pada 2023 dan semakin meledak setelah perilisan single bertajuk “Tanpa Bicara” pada 25 Juli 2024 lalu.

Meski merupakan pendatang baru, Rizwan telah berhasil meraih popularitas yang sangat tinggi. Setiap rilisan yang ia miliki juga sukses mendapatkan jutaan kali pemutaran di Spotify. Kamu suka dengerin lagu-lagunya nggak, nih?

6. Arsy Widianto

Arsy Widianto
Foto: Instagram/arsywidianto

Merupakan anak dari musisi legendaris Yovie Widianto, penyanyi pendatang baru Indonesia 2025 yang selanjutnya adalah Arsy Widianto. Pertama kali terjun ke dunia tarik suara pada tahun 2018, nama Arsy segera menjadi populer lewat sederet karya dan kolaborasi bersama musisi Indonesia lainnya.

Pada 2021, ia merilis single viral “Cintanya Aku” bersama Tiara Andini, kemudian Desember 2023 Arsy juga meluncurkan album Hujan dengan deretan lagu hits seperti “Bahaya”, “Rindu Dalam Hati”, dan “Dengan Caraku”. Semua lagu tersebut sukses meraih puluhan juta kali pemutaran di Spotify.

7. Anggis Devaki

Anggis Devaki
Foto: Instagram/anggisdevakii

Anggis Devaki adalah penyanyi pendatang baru Indonesia yang mulai dikenal setelah berhasil mencapai Top 8 di ajang Indonesian Idol XII pada 2023. Lahir pada 28 November 2002, Anggis memulai karier bermusiknya sejak kecil dengan mengikuti berbagai kompetisi menyanyi termasuk menjadi runner-up The Voice Kids Indonesia musim kedua pada 2017.

Saat ini, Anggis telah memiliki banyak lagu hits termasuk “Kisah Tanpa Dirimu” yang viral di media sosial hingga “Bodoh”, “Jatuh Rapuh”, dan juga “Dirimu Yang Dulu” yang sudah berhasil mendapatkan jutaan kali pemutaran di Spotify. Tak heran, kini namanya semakin diperhitungkan sebagai salah satu penyanyi muda berbakat tanah air..

8. Rony Parulian

Penyanyi pendatang baru Indonesia 2025, Rony Parulian
Foto: Instagram/ronyparulian__

Jika musisi-musisi sebelumnya sudah memiliki banyak lagu, Rony Parulian baru memiliki empat single saja yaitu “Mengapa”, “Sepenuh Hati”, “Angin Rindu”, dan juga “Tak Ada Ujungnya”. Meski merupakan penyanyi pendatang baru, Rony telah membuktikan kualitasnya lewat setiap rilisan yang ia miliki.

Keempat lagunya saat ini berhasil meledak di pasaran dengan mendapatkan puluhan juta kali pemutaran di Spotify. Lagu paling hitsnya yang berjudul “Sepenuh Hati” bahkan telah berhasil meraih lebih dari 116 juta kali pemutaran di Spotify. Keren banget!

Pencapaian tersebut tidak terlepas dari kesuksesan Ia dalam meraih posisi ketiga pada ajang pencarian bakat Indonesian Idol musim kedua belas. Nah, buat kamu yang belum pernah mendengarkan lagu dari Rony Parulian, mending cek spotifynya sekarang, deh!

9. Nyoman Paul

Nyoman Paul
Nyoman Paul. Foto: Instagram/manpaularo

Merupakan blasteran Indonesia – Swedia, penyanyi pendatang baru Indonesia 2025 yang selanjutnya adalah Nyoman Paul. Mulai dikenal setelah aksi gemilangnya dalam ajang Indonesian Idol musim kedua belas, Paul kini telah berhasil merilis sejumlah lagu dengan popularitas yang luar biasa.

Single debutnya “Bernafaslah Sejenak” telah meraih lebih dari 14 juta kali pemutaran di Spotify. Kesuksesan tersebut diikuti oleh “The Way You Look At Me” dengan lebih dari 25 juta kali pemutaran, “Mundur Perlahan” dengan 43 juta kali pemutaran, “Tunggu Apa Lagi” dengan 71 juta kali pemutaran, serta “Alunan Mimpi” dan single “Tempat Ini” yang juga tidak kalah populer di Spotify.

10. Nadhif Basalamah

Nadhif Basalamah
Foto: Instagram/nadhifbasalamah

Bicara soal Nadhif, saat ini semua orang pasti sudah tidak asing lagi. Ia berhasil menjadi sangat hits ketika lagu “Penjaga Hati” yang ia rilis pada pertengahan tahun 2023 viral di sosial media. Kini, lagu tersebut telah mendapatkan lebih dari 360 juta kali pemutaran di Spotify dan masih terus bertambah.

Baca juga: 15 Lagu Bucin Indonesia Terbaik: Paling Legendaris dan Hits!

Selain itu, ia juga memiliki deretan single lain dengan jutaan kali pemutaran di Spotify seperti “After School Sad Session”, “Something More”, “Letting Go”, “jatuh cinta lagi”, dan masih banyak lagi. Tak heran, nama Nadhif terus menjadi perbincangan di antara para pencinta musik Indonesia hingga sekarang.

11. Meiska Adinda

Meiska Adinda
Foto: Instagram/meiskaadindap

Terbatas! Tiket Konser Dewa 19 & For Revenge di Purwokerto Lagi Promo!

X