Makna Lagu Satu – Dewa 19: Mencerminkan Konsep Tasawuf!

Menjadi bagian dari album Laskar Cinta, lagu “Satu” dari Dewa 19 baru-baru ini kembali menjadi viral di media sosial. Pertama kali dirilis pada tahun 2004, lagu ini ternyata punya makna yang religius, lho! Kalau kamu penasaran, yuk, simak makna lagu “Satu” milik Dewa 19 berikut ini!

Baca juga: Konser Dewa 19 di Cirebon 2024: Harga Tiketnya Murah!

Makna Lagu Satu

Melansir laman Mojok, makna lagu “Satu” adalah mencerminkan konsep hulul dari Al Hallaj. Konsep ini menyatakan bahwa manusia memiliki dua sifat: lahut (sifat ketuhanan) dan nasut (sifat kemanusiaan).

Melalui pengalaman mistik, ibadah yang mendalam, dan meditasi spiritual, seseorang dapat mencapai tingkat kesadaran di mana mereka merasakan kehadiran Tuhan secara langsung dalam diri mereka. Proses ini melibatkan penghilangan sifat nasut dan berfokus pada pengembangan sifat lahut.

Makna lagu ini mungkin berbeda dengan persepsi awal yang kamu miliki karena banyak orang merasa bahwa lagu ini memiliki nuansa romantis. Namun, perlu diingat bahwa penjelasan dalam tulisan ini merupakan opini dari halaman rujukan yang dicantumkan, bukan pendapat dari penulis lagu “Satu”.

Baca juga:  Konser DEWA 19 All Stars 2.0 Resmi Ditunda Demi Mendukung Sepak Bola Indonesia

Lirik Lagu Satu – Dewa 19

Setelah mengetahui makna lagunya, sekarang kamu juga pasti penasaran dengan lirik “Satu” dari Dewa 19, kan? Berikut ini adalah lirik lengkapnya!

Must Read

Related Articles