5 Makna Lagu All of Me – John Legend yang Harus Kamu Tahu!

Pertama kali dirilis lebih dari satu dekade lalu, lagu “All of Me” tetap jadi song anthem yang hit sampai sekarang. Berisikan kisah cinta John bersama kekasihnya yang kini menjadi istri, nggak heran kalau lagu ini sukses diterima oleh ratusan juta orang. Nah, kalau kamu mau tahu makna lagu “All of Me” secara mendalam, yuk, simak penjelasan ini!

Baca juga: 21 Jadwal Konser 2025 di Indonesia: Update Setiap Bulan!

Makna Lagu All of Me

“All of Me” adalah lagu dari John Legend yang dirilis tahun 2013 lewat album Love in the Future. Lagu ini ditulis bersama Toby Gad dan jadi salah satu hits terbesar Legend, dengan pencapaian 8x Platinum dan posisi puncak di berbagai tangga lagu dunia.

Terinspirasi dari kisah cintanya dengan Chrissy Teigen, lagu ini menyentuh banyak hati lewat lirik yang penuh ketulusan. Buat kamu yang penasaran sama makna lagu “All of Me”, berikut ini adalah penjelasan lengkapnya:

Baca juga: 35 Lagu Bucin Indonesia Terbaru 2025, Bikin Baper!

1. Cinta yang Menerima Seluruhnya

John nggak cuma mencintai bagian terbaik dari pasangannya, tapi juga semua sisi yang nggak sempurna. Bagi John, cinta yang sejati nggak butuh syarat. Mau ada kekurangan, drama, atau sifat yang kadang bikin pusing, dia tetap bilang “gue terima semuanya”.

“Love your curves and all your edges / All your perfect imperfections”

Kalimat ini kayak bilang, “Gue nggak pilih-pilih. Semua sisi kamu, yang bikin kamu jadi kamu, itu yang gue cinta.”

2. Hubungan Nggak Selalu Pasti, Tapi Tetap Dijalani

Makna lagu “All of Me” yang selanjutnya adalah soal hubungan yang harus tetap dijalani mau gimana pun jalannya. Hubungan itu bukan jalan tol yang mulus. Ada belokan, tanjakan, bahkan roller coaster.

Tapi meskipun sering bikin pusing, ada sesuatu yang bikin dia tetap bertahan yaitu rasa sayang yang nggak bisa dijelasin.

“You’ve got my head spinning, no kidding, I can’t pin you down / I’m on your magical mystery ride”

Cinta di lagu ini digambarkan sebagai perjalanan yang penuh kejutan, kadang bikin bingung, tapi juga bikin ketagihan.

3. Komitmen untuk Saling Menyerahkan Diri

Nggak ada yang ngasih lebih banyak atau merasa berkorban sendirian. Di lagu “All of Me”, dua-duanya sepakat buat saling menyerahkan diri sepenuhnya. Give and give, bukan give and take.

“Give your all to me / I’ll give my all to you”

Ini bukan sekadar janji, tapi bentuk komitmen dua arah yang tulus, nggak pake hitung-hitungan.

Baca juga: 5 Makna Lagu About You – The 1975 yang Ga Banyak Orang Tahu!

4. Tetap Setia Saat Dunia Sedang Kacau

Ga kalah ngena, makna lagu “All of Me” yang selanjutnya adalah soal kesetiaan. Ketika dunia lagi nggak adil, atau pasangan kamu lagi drop, cinta itu bukan soal nyelesain masalahnya. Tapi soal hadir, nemenin, dan tetap sayang tanpa nanya kenapa.

“The world is beating you down, I’m around through every mood”

John Legend bilang dia akan tetap di sana, nggak peduli pasangannya lagi senyum atau nangis. Karena cinta itu bukan musiman, itu komitmen.

5. Cinta Itu Nggak Harus Selalu Rapi, Tapi Harus Nyata

Dalam cinta, kadang kamu jadi produktif, kadang malah ke-distract. Kadang jadi kuat, kadang jatuh. Tapi semuanya itu adalah bagian dari dinamika yang bikin hubungan terasa hidup.

“You’re my downfall, you’re my muse / My worst distraction, my rhythm and blues”

Cinta yang sesungguhnya bukan yang tenang terus, tapi yang bisa nerima badai tanpa kabur.

Sebelum lanjut, jangan sampai ketinggalan momen spesial dari musisi favoritmu! Cek jadwal konser terbaru di Dewatiket dan siap-siap amankan tiketnya sebelum kehabisan. Yuk, mampir dulu!

Beli Tiket Konser Termurahhh

Baca juga:  5 Makna Lagu Rahasia Hati - Nidji yang Ikonis Banget!

Lirik Lagu All of Me – John Legend

Must Read

Related Articles

Terbatas! Tiket Konser Slank & Nadin Amizah di Banjarbaru Lagi Promo!

X