Pada tahun 2025 ini, ada banyak sekali lagu bucin Indonesia yang baru dirilis, viral, dan bikin baper ketika diputar. Buat kamu yang sedang berbunga-bunga, yuk, simak daftar lengkap berikut ini dan jangan lupa untuk masukin lagunya ke dalam playlist!
Baca juga: 15 Lagu For Revenge Terbaru 2025 yang Lagi Viral!
Lagu Bucin Indonesia Terbaik
Ada banyak sekali pilihan lagu bucin Indonesia yang bisa kamu dengarkan. Namun, terdapat beberapa lagu terbaik dengan makna mendalam yang sayang sekali untuk dilewatkan. Penasaran ada lagu apa saja? Yuk, temukan jawabannya di bawah ini!
Baca juga: 15 Lagu Perpisahan Sekolah Terbaik: Ada Dewa 19 dan Sheila On 7!
1. Separuh Nafas – Dewa 19
Lagu bucin Indonesia yang pertama adalah “Separuh Nafas” dari Dewa 19. Pertama kali dirilis pada tahun 2000, lagu ini memiliki makna mendalam mengenai kisah seorang yang kehilangan kekasihnya sehingga ia merasa seakan-akan jiwa atau separuh dari dirinya mati. Dalam perjalanan cinta yang rumit, pasangan ini memutuskan untuk berpisah meskipun telah memohon untuk tetap bersama.
Meski telah lebih dari dua dekade berselang, lagu “Separuh Nafas” masih terus populer hingga sekarang dengan lebih dari 66 juta kali pemutaran di Spotify. Kalau kamu mencari lagu romantis tahun 2000an, single hit milik Dewa 19 ini wajib banget untuk didengarkan!
2. Anugerah Terindah – Andmesh Kamaleng
Di urutan selanjutnya, lagu bucin Indonesia terbaru 2025 yang harus kamu tahu adalah “Anugerah Terindah” dari Andmesh. Pertama kali dirilis pada 27 Februari 2023, lagu ini kembali berhasil menjadi viral dan mendapatkan lebih dari 80 juta kali pemutaran di Spotify.
Dalam lagu “Anugerah Terindah”, Andmesh bermakna untuk menghargai dan bersyukur atas kehadiran orang-orang terkasih. Lagu ini juga menceritakan tentang cinta romantis dan pesan cinta sejati.
3. Kata Mereka Ini Berlebihan – Bernadya
Di urutan selanjutnya, lagu bucin Indonesia terbaru yang harus kamu tahu adalah “Kata Mereka Ini Berlebihan” dari Bernadya. Baru dirilis pada Februari 2024 lalu, lagu ini berhasil meledak di pasaran dengan mendapatkan lebih dari 40 juta kali pemutaran di Spotify.
Dalam liriknya, lagu “Kata Mereka Ini Berlebihan” bercerita tentang seorang wanita yang frustasi karena kekasihnya selalu ingin lebih dari apa yang sudah ia usahakan. Cocok banget untuk diputar ketika kamu lagi capek dengan sikap pasangan.
Baca juga: 8 Jadwal Konser Bernadya 2025: Update Setiap Bulan!
4. Garam & Madu (Sakit Dadaku) – Jemsii, Naykilla, Tenxi
Dibawa oleh penyanyi pendatang baru, lagu bucin Indonesia selanjutnya yang nggak boleh kamu lewatkan adalah “Garam & Madu (Sakit Dadaku)” dari Jemsii, Naykilla, Tenxi. Dirilis pada 3 Januari 2025, lagu ini berhasil meledak di pasaran dan viral di media sosial dengan mendapatkan lebih dari 28 juta kali pemutaran di Spotify.
Liriknya yang catchy dan melodi centil dalam lagu ini berhasil membawa cerita soal kebimbangan dalam memilih antara dua cinta dengan gaya yang segar. Buat kamu yang mau bucin tapi ga galau-galau banget, lagu “Garam & Madu (Sakit Dadaku)” pas banget buat diputar!
5. Terakhir Kali – Wijaya 80
Lahir dari project garapan Ardhito Pramono dan kawan-kawan, lagu bucin Indonesia terbaru 2025 selanjutnya yang harus kamu putar adalah “Terakhir Kali”. Pertama kali dirilis pada 6 Desember 2024, lagu ini dengan cepat berhasil mencuri perhatian dan mendapatkan lebih dari 8 juta kali pemutaran di Spotify.
Dalam liriknya, “Terakhir Kali” bercerita tentang perasaan sedih, kehilangan, dan perpisahan. Lagu ini juga mengajak pendengar untuk menerima kenyataan dan menghargai momen-momen yang pernah dilalui.
Baca juga: 15 Lagu Jazz Indonesia Terbaru: Hit dan Enak Didengar!
6. Bunga Maaf – The Lantis
Digarap oleh grup musik pendatang baru, lagu bucin Indonesia terbaru 2025 yang gak kalah hits untuk diputar selanjutnya adalah “Bunga Maaf” dari The Lantis. Pertama kali dirilis pada 6 Desember 2024, lagu ini berhasil memberikan warna baru di industri musik tanah air dan mendapatkan lebih dari 8 juta kali pemutaran di Spotify,
“Bunga Maaf” bercerita tentang penyesalan mendalam dan harapan untuk memperbaiki hubungan yang rusak. Lagu ini juga mengajak pendengarnya untuk mengakui kesalahan dan memaafkan orang lain.
7. Bermuara – Rizky Febian, Mahalini
Tak kalah populer, lagu bucin yang selanjutnya adalah “Bermuara” dari Rizky Febian dan Mahalini. Lagu ini viral banget di media sosial karena dibawakan langsung oleh Rizky dan Mahalini di hari pernikahan mereka. Sejak pertama kali dirilis pada Mei 2024, lagu ini telah berhasil mendapatkan lebih dari 30 juta kali pemutaran di Spotify.
Dalam lagu “Bermuara”, Rizky dan Mahalini bercerita tentang kisah cinta mereka dalam melewati rintangan bersama dan berharap cinta mereka akan langgeng. So sweet banget, ya?
8. Bunga Abadi – Rio Clappy
Ngomongin lagu bucin Indonesia, ada satu single dari Rio Clappy yang nggak boleh kamu lewatkan, yaitu “Bunga Abadi”. Sejak pertama kali dirilis pada 1 Maret 2024, lagu ini sudah berhasil dapetin lebih dari 134 juta kali pemutaran di Spotify.
Dalam liriknya, lagu “Bunga Abadi” dari Rio Clappy bercerita tentang cinta yang abadi dan rasa syukur kepada orang-orang yang telah mendukungnya. Buat kamu yang lagi berbunga-bunga, lagu ini pas banget untuk diputar!
9. Denting – Petra Sihombing
Pertama kali dirilis pada tahun 2002 oleh Melly Goeslaw, lagu “Denting” berhasil kembali menjadi viral setelah dibawakan ulang oleh Petra Sihombing. Soundtrack film legendaris Ada Apa Dengan Cinta ini menceritakan perasaan seseorang yang sedang kesepian dan sangat merindukan kekasihnya.
Dibawakan dengan vokal Petra yang khas, lagu ini berhasil menarik perhatian lebih dari 13 juta pendengar di Spotify. Ketika memutar lagunya, kamu akan dibawa nostaligia dengan romansa AADC awal tahun 2000an lalu. Oleh karena itu, lagu bucin yang satu ini wajib masuk playlistmu!
10. Tak Ada Ujungnya – Rony Parulian
Nggak kalah populer dari lagu-lagu sebelumnya, lagu bucin Indonesia terbaru 2025 yang wajib masuk daftar putar kamu adalah “Tak Ada Ujungnya” dari Rony Parulian. Pertama kali dirilis pada 14 November 2024, lagu ini berhasil mendapatkan lebih dari 36 juta kali pemutaran di Spotify dalam waktu singkat.
Dalam “Tak Ada Ujungnya”, Rony cerita tentang perjalanan seseorang yang akhirnya menemukan cinta sejati setelah melalui masa-masa terpuruk. Buat kamu yang masih anget-angetnya sama pasangan, lagu ini pas banget buat diputar!
11. Primadona – Adikara
Datang dari penyanyi pendatang baru Adikara, lagu bucin Indonesia selanjutnya yang tidak boleh kamu lewatkan adalah “Primadona” dari Adikara. Pertama kali dirilis pada Mei 2024, lagu ini telah sukses mendapatkan lebih dari 5 juta kali pemutaran di Spotify.
Dalam liriknya, “Primadona” bercerita soal pengalaman Adikara yang bertemu dengan wanita menarik di sebuah bar di Jakarta. Lagu ini juga berisi penyesalan yang dirasakannya setelah pertemuan tersebut.
Baca juga: 10 Lagu Adikara Paling Viral: Bukan Cuma Primadona!
12. Masing Masing – Ernie Zakri, Ade Govinda
Geser ke album Aura milik Ernie Zakri, lagu bucin Indonesia terbaru yang selanjutnya adalah “Masing Masing”. Pertama kali dirilis pada 3 November 2023, lagu ini sudah berhasil mendapatkan lebih dari 122 juta kali pemutaran di Spotify.
Dibawakan oleh Ernie Zakri dan Ade Govinda, lagu ini bercerita tentang hubungan toxic yang berujung pada keputusan untuk berpisah. Buat kamu yang lagi berada di fase ini, semangat terus ya!
13. Sempurna – Andra and The BackBone
“Sempurna” dari Andra and The BackBone adalah salah satu lagu bucin Indonesia paling hits sepanjang masa. Kamu pasti sudah tidak asing dengan lagunya, kan? Pertama kali dirilis pada tahun 2006, lagu ini telah berhasil mendapatkan lebih dari 212 juta kali pemutaran di Spotify.
Melalui liriknya, lagu “Sempurna” menyampaikan pesan tentang cinta dan rasa syukur karena kehadiran sosok istimewa dalam hidup kita. Lagu ini merayakan kehadiran orang yang sangat berarti, yang membuat hidup terasa penuh makna dan lengkap. Untuk kamu yang sedang berbunga-bunga, lagu “Sempurna” wajib banget masuk ke playlistmu!
14. Sialan – Juicy Luicy
Satu yang nggak boleh dilewatkan dari Juicy Luicy, lagu bucin Indonesia yang harus kamu tahu selanjutnya adalah “Sialan”. Pertama kali dirilis pada 10 Februari 2023, lagu ini berhasil mengantarkan Juicy Luicy ke puncak kesuksesan dan telah berhasil mendapatkan lebih dari 230 juta kali pemutaran di Spotify.
Digarap bersama Adrian Khalif, lagu ini bercerita tentang seseorang yang sedang berusaha melupakan mantan kekasihnya. Lagu “Sialan” juga menggambarkan perasaan sakit hati, rindu, kecewa, dan frustrasi yang dialami seseorang ketika berusaha move on dari hubungan asmara yang telah berakhir.
Baca juga: 16 Jadwal Konser Juicy Luicy 2025: Update Setiap Bulan!
15. Teramini – Ghea Indrawari
Bergeser ke Ghea Indrawari, ada lagu bucin “Teramini” yang juga enak banget untuk diputar. Pertama kali dirilis pada Maret 2024, lagu ini merupakan bagian dari album Berdamai dan juga telah mendapatkan lebih dari 36 juta kali pemutaran di Spotify.
Melalui lagu “Teramini”, Ghea Indrawari bercerita tentang seseorang yang sedang mengalami masa-masa sulit dalam hidupnya dan merasa segala sesuatu yang terjadi tidak sesuai dengan apa yang diharapkan.
Baca juga: 30 Lagu Pop Indonesia Viral: Ada Kahitna dan Dewa 19!
16. Tunggu Apa Lagi – Nyoman Paul
Sempet viral banget di media sosial, lagu bucin Indonesia terbaru 2025 yang selanjutnya adalah “Tunggu Apa Lagi” dari Nyoman Paul. Pertama kali dirilis pada 5 September 2024, lagu ini berhasil meledak di pasaran dan mendapatkan lebih dari 70 juta kali pemutaran di Spotify.
Dalam lagu “Tunggu Apa Lagi”, Nyoman Paul cerita soal seseorang yang sedang jatuh cinta dan bagaimana perjalanan dia dalam melewati masa-masa kelam. Buat kamu yang baru buka hati lagi setelah sekian lama, cerita dalam lagu ini pasti kerasa relate banget.
17. Semua Aku Dirayakan – Nadin Amizah
Jika lagu-lagu bucin sebelumnya sudah cukup lawas, “Semua Aku Dirayakan” adalah pilihan lagu bucin Indonesia terbaru yang bisa kamu dengarkan. Baru saja dirilis pada tahun 2023, lagu ini telah berhasil meraih banyak sorotan dengan menghasilkan lebih dari 22 juta kali pemutaran di Spotify.
Dalam liriknya, lagu ini mengisahkan kisah cinta pribadi Nadin Amizah, yang ingin menyampaikan kepada dunia bahwa ada seorang pria yang sangat mencintainya, sementara ia juga mencintai pria tersebut dengan sepenuh hati. Lagu ini menjadi ungkapan keberuntungan dan kebahagiaan dalam cinta, merayakan rasa kasih sayang yang mendalam antara dua hati yang bersatu.
18. Nanti Kita Seperti Ini – Batas Senja
Datang dari band indie asal Bandar Lampung, lagu bucin Indonesia selanjutnya yang nggak boleh kamu lewatkan adalah “Nanti Kita Seperti Ini” dari Batas Senja. Pertama kali dirilis pada 27 September 2022, lagu ini berhasil mencetak lebih dari 266 juta kali pemutaran di Spotify.
Melalui “Nanti Kita Seperti Ini”, batas senja cerita soal harapan dan impian untuk hidup bahagia bersama pasangan. Lagu ini juga menyampaikan pesan bahwa kebahagiaan bisa ditemukan dalam kesederhanaan hidup.
19. Nuansa Bening – Vidi Aldiano
Lagu lawas tapi baru viral, “Nuansa Bening” yang dibawakan oleh Vidi Aldiano wajib banget masuk playlist bucin kamu. Pertama kali dirilis pada Oktober 2019, lagu ini telah berhasil meraih lebih dari 50 juta kali pemutaran di Spotify.
Lagu “Nuansa Bening” bercerita tentang perasaan cinta yang tumbuh secara bertahap terhadap seseorang yang pada awalnya terlihat biasa saja. Kalau kamu pernah merasakan hal yang sama, lagu ini jelas nggak boleh dilewatkan!
20. Keras Kepala – Meiska
Datang dari album Hanya Figuran milik Meiska, lagu bucin Indonesia terbaru 2025 yang harus kamu tahu selanjutnya adalah “Keras Kepala”. Pertama kali dirilis pada 12 Juli 2024, lagu ini berhasil mendapatkan lebih dari 79 juta kali pemutaran di Spotify.
Dalam liriknya, lagu “Keras Kepala” cerita soal seseorang yang berusaha keras mempertahankan cinta dan keyakinannya, meskipun menghadapi banyak rintangan. Lagu ini juga menggambarkan betapa kerasnya berhadapan dengan perasaan cinta yang rumit.