Jadwal Konser dan Festival Musik Desember 2022 Terbaru

Penghujung tahun telah tiba, setelah melewati berbagai tantangan selama setahun ke belakang, sekarang saatnya meluangkan waktu untuk bersenang bersama orang tersayang. Selain pergi liburan ke luar kota, kamu juga bisa seru-seruan dengan menonton konser dan festival musik.

Untuk menyambut libur Natal dan tahun baru, ada banyak banget konser dan festival musik yang bisa kamu kunjungi. Mulai dari musisi lokal hingga beberapa artis Korea kompak menggelar konsernya di Indonesia pada Desember tahun ini. 

Penasaran dengan jadwal konser dan festival musik Desember 2022 yang saat ini masih tersedia? Simak daftar lengkapnya berikut ini.

Jadwal Konser dan Festival Musik Desember 2022

Meski 2022 sebentar lagi usai, keseruan dan gemerlap hiburan di tanah air masih belum selesai. Mendekati akhir tahun, ada banyak sekali konser dan festival musik yang digelar di Indonesia, buat kamu yang sedang mencari acara untuk mengisi waktu libur, bisa banget, nih, mengunjungi beberapa event berikut ini.

Kerlap Kerlip Fest

Jadwal konser dan festival musik Desember 2022 pertama yang bisa kamu kunjungi adalah Kerlap Kerlip Fest. Dengan mengundang banyak artis besar Indonesia, festival musik ini rencananya akan terlaksana pada 16-18 Desember 2022 di area parkir Outdoor Ice Bsd, Tangerang Selatan.

Buat kamu yang suka dengan lagu-lagu pop Indonesia, wajib banget untuk datang ke festival musik ini. Selama tiga hari berturut-turut berbagai penampilan dari artis-artis besar akan disajikan, mulai dari Dewa 19, Agnes Mo, Arditho Pramono, Yovie & Nuno, hingga Yura Yunita akan tampil dalam satu panggung yang sama di Kerlap Kerlip Fest nanti. Supaya enggak ketinggalan keseruannya, segera beli tiket masuknya sekarang juga!

Baca juga:  10 Jadwal Konser Vierratale 2024: Oktober Meriah Banget!

Tofest 2022

Tidak kalah meriah dengan festival musik sebelumnya, buat kamu yang lagi mencari event musik di daerah Jakarta, bisa banget datang ke Tofest 2022 tanggal 16 Desember nanti. Sejumlah nama besar sudah masuk ke dalam lineupnya mulai dari Fourtwnty, Feel Koplo, Feast, Tulus, Reality Clun, hingga Rizky Febian.

Rencananya festival musik ini akan terlaksana di Ancol, Jakarta Utara. Buat kamu yang berdomisili di Jabodetabek, Tofest 2022 tidak boleh dilewatkan!

“Selamat Ulang Tahun” Nadin Amizah

Buat para penggemar Nadin Amizah, 22 Desember nanti akan ada konser dengan “Selamat Ulang Tahun” yang wajib untuk kamu tonton. Di sana, Nadin akan membawakan albumnya yang berjudul sama dengan nama konser ini secara lengkap ditambah dengan aransemen baru yang cuman bisa kamu dengar di konser spesial ini.

Tidak berhenti sampai di situ, tata cahaya, visual, koreografi, dan pengadeganan karakter juga sudah disiapkan Nadin untuk konser tunggalnya ini. Rencananya konser “Selamat Ulang Tahun” Nadin Amizah akan terlaksana di Basket Hall GBK Senayan. Buat kamu yang mau menutup 2022 dengan kenangan-kenangan indah, konser ini wajib untuk kamu datangi.

SEVENTEEN – Be The Sun Additional Show

Konser dan Festival Musik Desember 2022 selanjutnya diisi oleh grup musik asal Korea Selatan, SEVENTEEN. Buat kamu yang suka dengan lagu-lagu Korea, kedatangan grup musik ini tentu sayang untuk dilewatkan. Pelantun tembang “Very Nice” ini rencananya akan melangsungkan konser di Gelora Bung Karno Madya Stadium 28 Desember 2022 nanti.

Konser ini bukan kali pertama bagi SEVENTEEN untuk datang ke Indonesia, sebelum “additional show” ini mereka sudah lebih dulu melangsungkan konser Be The Sun pada September 2022 lalu. Buat kamu yang kemarin kehabisan tiket, konser kali ini tidak boleh sampai terlewat lagi.

Baca juga:  Konser Dewa 19 di Solo 2024: Oktober Ada Di Mangkunegaran!

EVERGLOW Southeast Asia Tour

Masih dari artis asal Korea Selatan, ada EVERGLOW Southeast Asia Tour rencananya akan terlaksana pada 21 Desember 2022 di Balai Sarbini, Jakarta Selatan. 

Konser ini tentu akan menjadi pengalaman berharga bagi para penggemar EVERGLOW untuk bisa menyapa idol kesayangannya secara langsung. Pasalnya, sejak pertama kali debut pada 2019 lalu, konser di 21 Desember nanti merupakan kali pertama bagi EVERGLOW untuk menyambangi para fansnya di Indonesia.

*Ketika artikel ini dipublikasikan, konser EVERGLOW Southeast Asia Tour dibatalkan.

Dari musik Indonesia hingga Korea Selatan jadwal konser dan festival musik Desember 2022 masih ramai sekali. Kamu sekarang bisa bebas memilih pagelaran musik mana yang ingin kamu kunjungi. Supaya sensasi nonton konser kamu makin seru, ajak juga orang-orang terdekat kamu untuk ikut menonton konsernya.

Must Read

Related Articles