Dewatiket Berterimakasih Atas Antusiasme Tinggi Pada Penjualan Tiket Konser Pesta Rakyat Jember

DEWATIKET.ID – Dewatiket mengucapkan terimakasih banyak kepada para Baladewa dan Baladewi yang tetap antusias untuk mengikuti war tiket Konser Pesta Rakyat Jember hari ini mulai dari pukul 13.00. Karena antusiasme yang tinggi ini, web Dewatiket sempat mengalami kendala sekitar 5 menit namun telah kembali lancar.

Perlu diketahui, penjualan tiket konser kali ini berada pada fase Presale 1 dengan harga tiket yang sangat spesial. Jika beruntung, kamu bisa mendapatkan tiket konser Dewa 19 di Jember dengan harga berkisar antara Rp125.000 hingga Rp250.000 saja.

BORONG TIKET PESTA RAKYAT JEMBER!!!

Penjualan tiket dengan harga spesial tersebut tentu hanya tersedia dalam jumlah yang sangat terbatas. Namun, buat kamu yang belum kebagian tiketnya enggak perlu khawatir karena masih ada beberapa fase penjualan tiket selanjutnya yaitu Presale 2 dan Reguler.

Nah, supaya kamu enggak ketinggalan war tiket konser Pesta Rakyat Jember yang selanjutnya, yuk segera siapkan diri dan pantau terus media sosial @dewatiket.id serta website dewatiket.id untuk mengetahui jadwal penjualan tiket terbarunya.

Perlu diketahui, Konser Pesta Rakyat Jember merupakan acara musik spektakuler persembahan promotor Saga Indonesia yang akan berlangsung di Jember Sport Garden pada tanggal 15 Oktober 2023 mendatang.

Dengan mengambil tajuk “pesta rakyat”, promotor berusaha mengajak para pencinta musik dari berbagai kalangan untuk menikmati sajian lagu dari musisi-musisi legendaris Indonesia dengan harga tiket yang terjangkau.

Sejumlah line up bertabur bintang seperti Dewa 19, Ahmad Band, dan Andra and The BackBone akan hadir di acara spesial ini. Sehingga tak heran, penjualan tiketnya berhasil mendapatkan antusiasme yang luar biasa dari para pencinta musik di Indonesia.

Must Read

Related Articles