Home Blog Page 37

10 Lagu Rock Indonesia Terbaru 2024: Banyak yang Viral!

Lagu Rock Indonesia
Foto: Instagram/ffeast

Di era gempuran lagu-lagu pop, genre rock tetap memiliki penggemarnya tersendiri. Pada tahun 2024 ini, terdapat beberapa lagu rock Indonesia terbaru yang sangat menarik untuk diputar. Penasaran ada apa saja? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini!

Baca juga: 15 Band Rock Indonesia Terbaik: Ada Dewa 19 hingga Cokelat!

Lagu Rock Indonesia Terbaru 2024

Lagu-lagu rock Indonesia terbaru datang dari berbagai nama populer seperti For Revenge, .Feast, Stand Here Alone, hingga The Jansen. Supaya ga penasaran, simak daftarnya berikut ini!

Baca juga: 24 Lagu Dewa 19 Versi Cover Terbaik yang Harus Kamu Tahu!

1. Jakarta Hari Ini – For Revenge, Streo Wall

Di urutan pertama, rekomendasi lagu rock Indonesia terbaru 2024 adalah “Jakarta Hari Ini”. Dibawakan oleh For Revenge dan Streo Wall, lagu ini berhasil menjadi hit dengan mendapatkan lebih dari 123 juta kali pemutaran di Spotify.

Lagu “Jakarta Hari Ini” mengajarkan pentingnya menjalani hidup dengan bahagia, menikmati setiap hari yang indah, dan mengisi kehidupan dengan makna serta ketulusan. Dibawakan dengan penuh perasaan, tak heran kalau ada banyak orang yang relate dengan lagu ini.

Nonton Juga: Konser For Revenge di Swara Semesta Menyapa Tulungagung

2. Kami Belum Tentu – .Feast

Datang dari .Feast, lagu rock Indonesia terbaru yang selanjutnya adalah “Kami Belum Tentu”. Pertama kali dirilis pada tahun 2018, lagu ini berhasil meledak di pasaran dengan mendapatkan lebih dari 31 juta kali pemutaran di Spotify.

Lagu “Kami Belum Tentu” dari .Feast menggambarkan apatisme anak muda terhadap isu nasional akibat ketidakpastian penyelesaian kasus-kasus besar seperti pelanggaran HAM. Banyak yang sadar, tapi lama-kelamaan menjadi kebas karena masalah yang terus berlarut-larut.

Baca juga: 10 Lagu .Feast Terbaru 2024 yang Lagi Viral

3. Introvert – Stand Here Alone

Tak kalah populer, rekomendasi lagu rock Indonesia yang selanjutnya adalah “Introvert”. Dibawakan oleh Stand Here Alone, lagu yang dirilis pada tahun 2023 ini berhasil menjadi sangat populer dan mendapatkan lebih dari 33 juta kali pemutaran di Spotify.

Lagu “Introvert” menggambarkan perjuangan seseorang melawan kecemasan sosial dan kurangnya kepercayaan diri saat mencoba berinteraksi dengan orang lain. Meskipun berusaha berani, ia selalu gagal dan merasa seperti pecundang, terjebak dalam rasa takut dan penyesalan.

Baca juga: 15 Lagu Last Child Terbaru 2024: Lagi Viral Banget!

4. Jadilah Legenda  – Superman Is Dead

Menjadi bagian dari album Sunset Di Tanah Anarki, lagu rock Indonesia terbaik yang selanjutnya adalah “Jadilah Legenda”. Pertama kali dirilis oleh Superman Is Dead pada tahun 2013, lagu ini telah berhasil mendapatkan lebih dari 22 juta kali pemutaran di Spotify.

Dalam lirik “Jadilah Legenda”, Superman Is Dead mengajak generasi muda untuk bersatu membangun masa depan tanpa memandang perbedaan. Lagu ini lahir sebagai respons terhadap menurunnya semangat nasionalisme di Indonesia.

5. Semoga Kau Dineraka – Endank Soekamti

Geser ke Endank Soekamti, ada lagu “Semoga Kau Dineraka” yang tak kalah enak untuk diputar. Pertama kali dirilis pada tahun 2010, lagu ini telah berhasil mendapatkan lebih dari 9 juta kali pemutaran di Spotify. Legend banget di kalangan anak-anak warnet!

Dalam liriknya, lagu “Semoga Kau Dineraka” menggambarkan kemarahan dan rasa sakit akibat pengkhianatan dalam hubungan. Buat kamu yang pernah diselingkuhi, lagu ini mungkin relate banget untuk diputar.

6. Serana – For Revenge

Makna Lagu Taste – Sabrina Carpenter: Tentang Hubungan Lalu!

Makna Lagu Taste
Foto: YouTube/Sasbrina Carpenter

Pertama kali dirilis pada Agustus 2024, “Taste” dari Sabrina Carpenter dengan cepat menjadi hit global bersama lagu-lagu di dalam album Short n’ Sweet yang lain. Nah, kalau kamu penasaran dengan makna lagu “Taste”, yuk, simak penjelasan lengkap berikut ini!

Baca juga: 25 Lagu Viral Indonesia 2024 Untuk Kamu Dengar [Pilihan Editor]

Makna Lagu Taste

Makna lagu “Taste” adalah refleksi diri yang disampaikan dengan humor ringan tentang kesalahan pribadi dan permasalahan dalam hubungan di masa lalu. Lagu ini mengangkat situasi di mana orang yang pernah bersama kita melanjutkan hidup dengan orang lain.

Dengan nada santai dan penuh candaan, lagu ini menggambarkan pengalaman tersebut sebagai sesuatu yang sangat manusiawi. Makna tersebut disampaikan langsung oleh Sabrina Carpenter dalam wawancaranya bersama Kiss 108.

Lewat cerita tersebut, “Taste” berhasil menjadi hit global dengan mendapatkan lebih dari 219 juta kali pemutaran di Spotify.

Lirik Lagu Taste – Sabrina Carpenter

Setelah mengetahui makna lagunya, sekarang kamu juga pasti penasaran dengan lirik “Taste” dari Sabrina Carpenter, kan? Berikut ini adalah lirik lengkapnya:

Makna Lagu we can’t be friends – Ariana Grande: Soal Mantan!

Makna Lagu we can't be friends
Foto: Youtube/Ariana Grande

Pertama kali dirilis pada Maret 2024, lagu “we can’t be friends” dari Ariana Grande dengan cepat menjadi hit global. Jika kamu penasaran dengan makna lagu “we can’t be friends”, yuk, simak penjelasan lengkap berikut ini!

Baca juga: 10 Lagu Ariana Grande Terbaru 2024 yang Paling Viral

Makna Lagu we can’t be friends (wait for your love)

Makna lagu “we can’t be friends (wait for your love)” adalah upaya Ariana Grande untuk berdamai dengan perasaannya terhadap mantan suaminya, Dalton Gomez, setelah perceraian mereka. Dia ingin mempertahankan hubungan, meski dalam bentuk yang berbeda.

Di sisi lain, lagu ini juga bisa dilihat sebagai respons Grande terhadap tekanan publik, di mana ia berusaha untuk tidak terjebak dalam gosip dan rumor, meski sulit baginya untuk sepenuhnya diam.

Lewat cerita tersebut, lagu “we can’t be friends (wait for your love)” berhasil sukses besar di pasaran dengan mendapatkan lebih dari 885 juta kali pemutaran di Spotify.

Lirik Lagu we can’t be friends – Ariana Grande

10 Lagu Ariana Grande Terbaru 2024 yang Paling Viral

Lagu Ariana Grande
Foto: Instagram/arianagrande

Pertama kali memulai kariernya pada tahun 2008, popularitas Ariana Grande kini tak bisa dielakan lagi. Nah, kalau kamu penasaran dengan lagu Ariana Grande terbaru 2024 yang paling viral, yuk, simak daftar berikut ini!

Baca juga: 24 Lagu Dewa 19 Versi Cover Terbaik yang Harus Kamu Tahu!

Lagu Ariana Grande Terbaru

Lagu-lagu Ariana Grande banyak dibuat berdasarkan kisah nyata yang ia alami. Hal ini juga yang membuat karya-karya dari Ariana dinilai relate oleh banyak orang. Supaya kamu ga penasaran, yuk, simak ulasan lengkapnya berikut ini!

Baca juga: 25 Lagu Bucin Indonesia Terbaru 2024, Bikin Baper!

1. we can’t be friends (wait for your love)

Di urutan pertama, lagu Ariana Grande terbaru 2024 yang lagi viral adalah “we can’t be friend (wait for your love)”. Pertama kali dirilis pada Maret 2024, lagu yang menjadi bagian dari album eternal sunshine ini telah berhasil meraih lebih dari 885 juta kali pemutaran di Spotify.

Lagu “We Can’t Be Friends” dari Ariana Grande mungkin ditujukan untuk mantan suaminya, Dalton Gomez, setelah perceraian mereka. Selain itu, lagu ini juga bisa merespons tekanan publik yang ikut memperbincangkan hubungannya.

2. the boy is mine

Masih dari album yang sama, lagu Ariana Grande terbaru yang selanjutnya adalah “the boy is mine”. Sejak pertama kali dirilis, lagu ini berhasil mencuri perhatian dengan mendapatkan lebih dari 312 juta kali pemutaran di Spotify.

Lagu “The Boy Is Mine” dari Ariana Grande mengisahkan cinta segitiga, di mana Grande berperan sebagai wanita lain yang bertekad mendapatkan pria tersebut. Lagu ini merupakan versi lebih kuat dari tema gadis pemberontak, melanjutkan konsep dari lagu “Fantasize”.

3. Save Your Tears (The Weeknd with Ariana Grande)

Merupakan hasil kolaborasi bersama The Weeknd, lagu Ariana Grande selanjutnya yang lagi viral adalah “Save Your Tears”. Pertama kali dirilis pada Maret 2020, lagu ini sukses menjadi hit global dengan lebih dari 1,6 miliar kali pemutaran di Spotify.

Lagu “Save Your Tears” membahas masa lalu hubungan The Weeknd. Dalam lagu ini, ia mengingat kembali pengalaman yang mereka alami bersama, namun dia tidak menunjukkan dukungan emosional kepada mantan pasangannya.

Baca juga: 10 Lagu The Weeknd Tentang Cinta yang Bikin Berbunga-bunga!

4. intro (end of the world)

Sempet mondar-mandir di FYP banyak orang, lagu Ariana Grande terbaru yang selanjutnya adalah “Intro (end of the world)”. Lagu ini merupakan single pembuka album eternal shunshine yang telah mendapatkan lebih dari 318 juta kali pemutaran di Spotify.

Lagu “intro (end of the world)” menggambarkan keraguan tentang hubungan dan pertanyaan apakah cinta akan bertahan di saat-saat sulit. Ariana Grande menekankan pentingnya kejujuran daripada berpura-pura demi menjaga perasaan.

5. One Last Time

Menjadi salah satu hit sepanjang masa dari Ariana, lagu selanjutnya yang harus kamu tahu adalah “One Last Time”. Pertama kali dirilis pada tahun 2014, lagu ini telah berhasil mendapatkan lebih dari 1,5 miliar kali pemutaran di Spotify.

Lagu “One Last Time” menceritakan Ariana yang mengakui perselingkuhannya. Meskipun ia tahu dirinya salah dan tidak pantas kembali dengan mantan pacarnya, ia ingin menghabiskan satu malam terakhir sebagai perpisahan, sambil berharap mantannya bisa memaafkannya dan menerimanya kembali.

Ada rumor bahwa lagu ini terinspirasi dari perselingkuhannya dengan Nathan Sykes saat masih berpacaran dengan Jai Brooks.

6. Die For You (The Weeknd with Ariana Grande)

Makna Lagu One Of The Girls – The Weeknd: Soal Hubungan Rumit!

Makna Lagu One Of The Girls
Foto: Youtube/The Weeknd

“One of the Girls” adalah kolaborasi antara JENNIE BLACKPINK, Lily-Rose Depp, dan The Weeknd untuk acara HBO The Idol. Lagu ini pertama kali diperkenalkan di Instagram Live The Weeknd pada 10 April 2023 dan dengan cepat menjadi hit global. Cari tahu makna lagu “One Of The Girls” di bawah ini!

Baca juga: 10 Lagu The Weeknd Tentang Cinta yang Bikin Berbunga-bunga!

Makna Lagu One of The Girls

Lagu “One of The Girls” menggambarkan hubungan penuh ketegangan dan permainan kekuasaan antara dua orang. Mereka tidak benar-benar saling mencintai, tapi hanya ingin saling terlibat dalam hidup satu sama lain untuk sementara waktu.

Lewat cerita tersebut, lagu ini berhasil meledak di pasaran dan mendapatkan lebih dari 1,2 miliar kali pemutaran di Spotify.

Lirik Lagu One Of The Girls – The Weeknd

Setelah mengetahui makna lagunya, sekarang kamu juga pasti penasaran dengan lirik “One Of The Girls” dari The Weeknd, kan? Berikut ini adalah lirik lengkapnya:

10 Lagu The Weeknd Tentang Cinta yang Bikin Berbunga-bunga!

Lagu The Weeknd
Foto: Instagram/theweeknd

Pertama kali memulai kariernya pada tahun 2010, The Weeknd dengan cepat meraih popularitas di seluruh dunia. Nah, kalau kamu penasaran dengan lagu The Weeknd tentang cinta yang paling populer, yuk, simak daftar lengkap berikut ini!

Baca juga: 25 Lagu Bucin Indonesia Terbaru 2024, Bikin Baper!

Lagu The Weeknd Tentang Cinta

Meski ada lusinan lagu yang telah dirilis oleh The Weeknd, terdapat beberapa lagu yang telah menjadi sangat populer di kalangan para penggemar. Berikut ini adalah daftarnya:

Baca juga: 15 Lagu Last Child Terbaru 2024: Lagi Viral Banget!

1. One Of The Girls (with JENNIE, Lily-Rose Depp)

Di urutan pertama, lagu The Weeknd tentang cinta yang bisa bikin kamu berbunga-bunga adalah “One Of The Girls”. Dibawakan bersama Jennie dan Lily, lagu ini berhasil menjadi hit global dengan lebih dari 1,2 miliar kali pemutaran di Spotify.

Lagu “One of The Girls” menggambarkan sebuah hubungan yang penuh ketegangan dan kompleksitas. Liriknya menceritakan tentang dua orang yang terlibat dalam permainan kekuasaan, di mana hubungan mereka tidak didasari oleh cinta yang tulus.

Mereka hanya ingin saling hadir dalam kehidupan masing-masing untuk waktu yang singkat, tanpa ada komitmen yang mendalam.

2. Starboy

Jadi yang paling viral, rekomendasi lagu The Weeknd selanjutnya adalah “Starboy”. Pertama kali dirilis pada 2016, lagu yang menjadi bagian dari album berjudul sama ini telah berhasil mendapatkan lebih dari 3,4 miliar kali pemutaran di Spotify.

Lagu “Starboy” menggambarkan seseorang yang sudah mencapai kesuksesan besar dan tidak lagi terpengaruh oleh pendapat orang lain. Istilah “starboy” yang dipopulerkan oleh The Weeknd bisa merujuk pada sosok pria terkenal, seseorang yang menonjol dalam grup atau tim, atau pria yang sangat dikagumi oleh seseorang.

3. Blinding Lights

Kamu pasti sudah tidak asing dengan lagu The Weeknd yang satu ini. Pertama kali dirilis pada tahun 2020, “Blinding Lights” merupakan bagian dari album After Hours yang kini telah mendapatkan lebih dari 4,4 miliar kali pemutaran di Spotify.

Lagu “Blinding Lights” dari The Weeknd menggambarkan keinginan seseorang untuk bertemu dengan orang yang dia rindukan, meskipun harus mengemudi dalam keadaan mabuk di malam hari. Lagu ini menggambarkan rasa kerinduan dan keinginan kuat untuk bersama orang yang ia rindukan.

Baca juga: Bakal Reuni, Ini 10 Lagu Oasis yang Harus Kamu Tahu!

4. Die For You

Berada satu album dengan lagu “Starboy”, lagu The Weeknd tentang cinta selanjutnya yang harus kamu tahu adalah “Die For You”. Sejak pertama kali dirilis, lagu ini berhasil menjadi hit global dan kini telah mendapatkan lebih dari 2,4 miliar kali pemutaran di Spotify.

Makna lagu “Die For You” adalah tentang cinta yang sangat mendalam dan kesediaan seseorang untuk berkorban sepenuhnya demi orang yang ia cintai. Lagu ini menggambarkan betapa kuatnya rasa cinta yang membuat seseorang bersedia melakukan apa pun demi kebahagiaan orang tersebut.

5. Stargirl Interlude

Masih berasal dari album yang sama, lagu The Weeknd selanjutnya yang harus kamu tahu adalah “Stargirl Interlude”. Sejak pertama kali dirilis pada tahun 2016, lagu ini telah mendapatkan lebih dari 1,1 milyar kali pemutaran di Spotify.

Dibawakan bersama Lana Del Rey, “Stargirl Interlude” menggambarkan momen singkat saat dua orang, yang diperankan oleh Lana Del Rey dan The Weeknd, sedang bersama dalam sebuah hubungan intim. Lagu ini lebih fokus pada perasaan dan emosi yang muncul di momen tersebut daripada menceritakan detail atau menyampaikan pesan tertentu.

6. Save Your Tears

Tinggal Dikit! Tiket Konser Dewa 19 di Jambi Cuma Rp145k!

X