Tahun ini, para pencinta musik di Indonesia digemparkan oleh banyak agenda konser akbar dari musisi-musisi terkenal dunia, salah satunya adalah Niki Zefanya. Menjadi bagian dari tur dunia Nicole World Tour 2023, penyanyi yang akrab disapa NIKI ini akan singgah di Jakarta pada tanggal 26 September mendatang. Buat kamu yang sudah punya tiket, tentu perlu tahu daftar lagu Niki Zefanya terbaru sebelum menonton konsernya.
Saat ini, Niki Zefanya telah memiliki belasan lagu populer yang terus didengarkan oleh jutaan orang setiap bulannya. Namun, beberapa lagu yang baru ia rilis berikut ini mungkin terlewat dari daftar putarmu. Penasaran ada apa saja? Yuk, simak rekomendasi dari Dewa Tiket berikut ini.
Baca juga: 7 Lagu Galau Indonesia yang Bikin Baper, Ada dari Putri Ariani Juga
1. Backburner
Lagu terbaru Niki Zefanya yang pertama adalah “Backburner”. Single yang telah berhasil meraih 16 juta kali pemutaran melalui Spotify ini baru dirilis pada bulan Mei 2023 lalu. Lagu ini berhasil menggambarkan hubungan backburner yang biasa terjadi pada anak-anak muda saat ini.
Backburner bisa dikatakan sebagai pacar cadangan yang dipertahankan agar bisa menjalin hubungan yang romantis di masa depan. Lirik yang NIKI gunakan dalam lagu ini sukses menggambarkan perasaan seorang backburner dan related dengan kondisi banyak orang saat ini.
2. High School in Jakarta
Lagu “High School in Jakarta” telah menjadi viral sejak pertama kali perilisannya pada Agustus tahun 2022 lalu. Dengan mengangkat tema dan suasana sekolahan di Indonesia, lagu ini berhasil diputar hingga lebih dari 95 juta kali di Spotify.
Meski kehadirannya sempat menjadi perbincangan warganet karena potret sekolah yang ditampilkan tidak seperti kebanyakan sekolah di Jakarta, lagu ini masih banyak diputar hingga sekarang. Pada beberapa kesempatan, Niki juga membawakan lagu “High School in Jakarta” secara langsung, jadi buat kamu yang ingin menonton konsernya lagu ini wajib kamu dengarkan terlebih dahulu.
3. Oceans & Engines
Masih dari album Nicole, single berjudul “Oceans & Engines” juga masuk ke jajaran lagu Niki Zefanya terbaru yang harus kamu dengarkan. Lagu ini dirilis bersamaan dengan “High School in Jakarta” pada Agustus tahun lalu. Tidak kalah populer, hingga saat ini “Oceans & Engines” juga telah diputar sebanyak puluhan juta kali melalui Spotify.
Baca juga: 7 Lagu untuk Olahraga yang Bisa Bikin Kamu Semangat!
Dalam lagu ini, Niki menceritakan kisah patah hati pertamanya ketika duduk di kelas dua SMA. Ia juga menyebutkan bahwa lirik lagunya telah ditulis sejak Niki baru berusia 17 tahun. Meski akhirnya lagu “Ocean & Engines” baru selesai di garap di usianya yang ke-23, Niki berhasil membawa para pendengarnya ikut bernostalgia dengan rasa patah hati tersebut.
4. Before
Lagu “Before” merupakan single yang Niki ciptakan sebagai pembuka album terbarunya, Nicole. Dalam lagu ini, ia bercerita soal perasaan patah hati yang harus ia dapatkan dari cinta pertamanya ketika duduk di bangku SMA. Melalui eksekusi lirik yang baik, Niki berhasil membawa lagu “Before” mencapai 3,6 juta penayangan Youtube dalam waktu kurang dari satu tahun.
Ia juga menceritakan, bahwa lagu “Before” ditulis sebagai sarana untuk menciptakan penutupan dari kisah cinta pertama yang tidak pernah ia dapatkan. Selain kisah dibaliknya yang bisa membangkitkan semangat, lagu ini juga wajib kamu dengarkan karena sangat populer di kalangan para penggemar Niki.
5. Every Summertime
Dari semua lagu Niki Zefanya terbaru yang sudah disebutkan sebelumnya, single berjudul “Every Summertime” mungkin jadi yang paling populer untuk didengarkan. Lagu ini pertama kali ia rilis pada Agustus 2021 dan berhasil menggemparkan para penggemarnya karena Niki menghadirkan aktor cilik asal Korea Selatan Alan Kim di dalam video klip lagu “Every Summertime”.
Lagu ini juga berhasil menjadi hit dalam koleksi lagu Niki, dengan total pemutaran lebih dari 281 juta kali di platform Spotify. Dengan melodi yang ceria, Niki berhasil menggambarkan perasaan bahagianya karena sedang jatuh cinta pada seorang pria melalui lagu “Every Sumeryime”.
6. Split
“Split” merupakan lagu Niki Zefanya terbaru yang menjadi earworm di banyak orang karena melodi dan liriknya yang easy listening. Lagu ini pertama kali rilis pada November 2022 dan diunggah oleh label 88rising di channel Youtubenya. Segera setelah dirilis, lagu “Split” menjadi perbincangan banyak orang dan terus diputar hingga menghasilkan lebih dari empat juta penayangan di YouTube.
Baca juga: Daftar 200 Lagu Ciptaan Ahmad Dhani: Kamu Pasti Belum Tahu!
Dalam lagu ini, Niki mengisahkan tentang perasaan yang dihadapi ketika berpisah dengan orang tersayang. Ia berhasil menggambarkan perasaan rindunya terhadap orang terkasih setelah berpisah. Kalau kamu berencana untuk nonton konser Niki di Jakarta, lagu “Split” enggak boleh sampai ketinggalan untuk masuk ke dalam playlistmu.
7. Lowkey
Bicara soal lagu “Lowkey”, liriknya pasti sudah sangat familier di telinga kamu karena lagu ini telah menjadi sangat viral sejak pertama kali dirilis pada tahun 2019 lalu. Hingga saat ini, lagunya masih terus diputar oleh para penggemarnya hingga lebih dari 330 juta kali melalui platform Spotify.
Dalam lagu “Lowkey”, Niki menceritakan kondisi hubungan yang ingin lebih banyak kebebasan tanpa harus memikirkan pasangannya. Kalau kamu sedang jengkel dengan pasangan, mendengarkan lagu ini mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat.
Itu dia daftar lagu Niki Zefanya terbaru yang wajib kamu dengarkan sebelum datang ke konsernya di Jakarta. Kalau kamu belum dapat tiket konser, segera beli tiketnya dengan mudah, murah, dan cepat di dewatiket.id sekarang juga!